ZONA INTEGRITAS

MENUJU WILAYAH BEBAS KORUPSI / WILAYAH BIROKRASI BERSIH MELAYANI

Kamis, 22 Oktober 2020

HSN Ke 5 Tahun 2020 Di Ponpes Darul Iman NW Bentek Berlangsung Khidmad


 Kemenag _KLU. Seperti halnya ditempat lain, beberapa Ponpes di Kabupaten Lombok Utara juga turut serta merayakan peringatan Hari Santri Nasional ( HSN ) ke 5 Tahun 2020  yang jatuh pada tanggal 22 Oktober 2020. Salah satu Ponpes  yaitu Ponpes Darul Iman NW Bentek yang terletak di  Jln. Lumendung Sari Desa Menggala  Kec. Pemenang Kab.Lombok Utara juga mengadakan upacara HSN yang diikuti oleh seluruh keluarga besar Ponpes Darul Iman NW Bentek. Yang bertindak sebagai Pembina Ponpes Darul Iman NW Bentek Ahmad Muallim Umam dan para petugas adalah para santri – santriwati dengan tetap mengacu dan mengikuti protocol covid.

Para peserta Upacara mengenakan dan memakai seragam ciri khas ponpes Darul Iman NW dan mengenakan sarung batik ditambah dengan suasana nuansa alam dan suasana ponpes yang rimbun. Berbeda sekali dengan lokasi  dan tempat upacara resmi lainnya yang sering dilaksanakan lapangan sering dilaksanakan di kantor pemerintahan dan lapangan umum lainnya.

Para santri yang mengikuti upacara bendera di ponpes Darul Iman NW terlihat semangat dan terlihat juga ketika mereka menyanyikan Mars Santri. Kondisi pandemic covid 19 saat ini  membuat sedikit berbeda dengan peringatan Hari Santri Nasional saat ini. Tidak ada peserta yang ikut yang berasal dari luar pondok itu sendiri hal ini guna mencegah menularnya penyakit yang sedang berkembang saat ini dan satgas covid hanya mengizinkan jumlah peserta tidak boleh lebih dari 100 orang.

Pelaksanaan upacara HSN di Darul Iman NW Bentek berlangsung lancar dan khidmad, sebelumnya para santri telah terlebih dahulu melakukan kegiatan latihan dan para santri juga tetap tinggal di pondok sehingga kegiatan latihan bisa dilaksanakan setiap waktu.  Pembina Upacara Ust.Ahmad Muallim Umam mengajak seluruh santri untuk berdoa untuk keselamatan bangsa dan Negara serta segera dijauhkan dari pandemic covid 19 yang saat ini melanda dunia.Dirinya juga meminta kepada seluruh santri untuk tetap dan selalu menjaga kondisi kesehatan dan selalu menjaga kebersihan baik kebersihan diri, tempat dan lingkungan. ( Humas )

Share:

0 komentar:

Posting Komentar




Arsip Blog

Definition List

Jadwal Layanan Senin s.d Kamis : 07.30 s.d 16.00 Wita Istirahat 12.00 s.d 13.00 wita Jum'at 07.30 s.d 16.30 wita Istirahat 11.00 s.d 14.00 wita

Unordered List

Pengukuhan Pengurus Dharma Wanita Persatuan Kementerian Agama Kabupaten Lombok Utara Jum'at : 19 Maret 2021 Zoom Meeting Dharma Wanita Persatuan Kementerian Agama Kabupaten Lombok Utara Jum'at ,19 Maret 2021

Kontak Pengaduan Layanan

Apabila pelayanan anda tidak puas silahkan hubungi No. Kontak berikut : Kasubbag TU : Hamdun,M.Hi No.Kontak : 085 337 340 889 Kasi PHU : H.Suparlan, S.Pd,M.Si No. Kontak :081 239 005 442 Kasi Pendidikan Islam : M.Nurul Wathani,M.Pdi No. Kontak : 085 337 916 855 Kasi Bimas Islam : H.Sulhi Akbar, S.Pdi No. Kontak : 087865600900 Kepala KUA Kec. Pemenang : Hilmizan,S.Fil No. Kontak : 081933156387 Kepala KUA Kec. Kayangan : H. Sinardi,S.Sos No. Kontak : 087865342123 Kepala KUA Kec. Gangga : Zamharir, S.Hi No. Kontak : 087877682031 Kepala KUA Kec. Tanjung : Lalu Syukri,S.Ag No. Kontak : 087704405178 Kepala KUA Kec. Bayan : Hasbul Munir, S.Shi No.Kontak : 087864280174

Wikipedia

Hasil penelusuran

Jumlah Pengunjung

Pasang Iklan hubungi Humas Kemenag KLU



Translate / Terjemahkan