ZONA INTEGRITAS

MENUJU WILAYAH BEBAS KORUPSI / WILAYAH BIROKRASI BERSIH MELAYANI

Minggu, 07 Februari 2021

HAB Ke 75, Kementerian Agama Kembali Terima Tanah Hibah Dari Pemda KLU


 

Tanjung_Kemenag.KLU. Perhatian pemerintah daerah Kabupaten Lombok Utara kepada Kementerian Agama sungguh sangat luar biasa. Di momen puncak peringatan Hari Amal Bhakti ( HAB) ke -75 Kementerian Agama RI tahun 2021 yang dirangkaikan dengan upacara bendera yang dilaksanakan di halaman kantor Kemenag KLU, selasa, 05 Januari 2021, Pemda KLU kembali menghibahkan tanah untuk pembangunan 4 ( empat) kantor KUA. 


Penyerahan tanah hibah langsung oleh Bupati Lombok Utara Dr. H. Najmul Ahyar, SH., MH dan diterima oleh Kepala Kemenag KLU H. M. Ali Fikri, SH., MH. yang disaksikan Kapolres Lotara dan seluruh peserta upacara dihalaman Kantor Kemenag KLU.


Sebelumnya, Pemda juga pernah menyerahkan tanah hibah untuk lokasi pembangunan tiga madrasah negeri  yaitu MIN, MTSN dan MAN. Untuk tahun 2020, pemda menyerahkan tanah hibah untuk 4 ( empat )  kantor KUA yaitu. 

1. KUA Kec. Pemenang dengan luas 1.200 m2 yang berlokasi di jalan raya bangsal desa pemenang. 

2. KUA Kec. Gangga dengan luas 1.000 m2 yang berlokasi jalan Tanjung Lenek desa gondang. 

3. KUA Kec. Kayangan  yang berlokasi di jln raya kayangan dengan luas 1.000 m2

4. KUA Kec. Bayan yang berlokasi di jln raya Bayan dengan luas 1.000 m2. 


Dalam kesempatan ini juga, Bupati Lombok Utara mengucapkan Selamat Hari Amal Bhakti (HAB) ke 75 kepada kantor Kementerian Agama RI. Dan Kementerian Agama Kabupaten Lombok Utara akan segera melakukan proses balik nama bersama dengan Badan Pengelolaan Kekayaan dan Aset Daerah ( BPKAD KLU ), Badan Pertanahan Nasional ( BPN ) KLU untuk turun kelapangan melakukan pengukuran. ( HUMAS )

Share:

0 komentar:

Posting Komentar




Arsip Blog

Definition List

Jadwal Layanan Senin s.d Kamis : 07.30 s.d 16.00 Wita Istirahat 12.00 s.d 13.00 wita Jum'at 07.30 s.d 16.30 wita Istirahat 11.00 s.d 14.00 wita

Unordered List

Pengukuhan Pengurus Dharma Wanita Persatuan Kementerian Agama Kabupaten Lombok Utara Jum'at : 19 Maret 2021 Zoom Meeting Dharma Wanita Persatuan Kementerian Agama Kabupaten Lombok Utara Jum'at ,19 Maret 2021

Kontak Pengaduan Layanan

Apabila pelayanan anda tidak puas silahkan hubungi No. Kontak berikut : Kasubbag TU : Hamdun,M.Hi No.Kontak : 085 337 340 889 Kasi PHU : H.Suparlan, S.Pd,M.Si No. Kontak :081 239 005 442 Kasi Pendidikan Islam : M.Nurul Wathani,M.Pdi No. Kontak : 085 337 916 855 Kasi Bimas Islam : H.Sulhi Akbar, S.Pdi No. Kontak : 087865600900 Kepala KUA Kec. Pemenang : Hilmizan,S.Fil No. Kontak : 081933156387 Kepala KUA Kec. Kayangan : H. Sinardi,S.Sos No. Kontak : 087865342123 Kepala KUA Kec. Gangga : Zamharir, S.Hi No. Kontak : 087877682031 Kepala KUA Kec. Tanjung : Lalu Syukri,S.Ag No. Kontak : 087704405178 Kepala KUA Kec. Bayan : Hasbul Munir, S.Shi No.Kontak : 087864280174

Wikipedia

Hasil penelusuran

Jumlah Pengunjung

Pasang Iklan hubungi Humas Kemenag KLU



Translate / Terjemahkan